gKuxJTc9wzxiAA8SLrRNu2qhDmr6N19JwxbBvkBa

Cara Masak Ikan Bumbu Kuning


ResepMasakGampang.com - Hallo Kokiers, apa kabarnya hari ini? Semoga senantiasa sehat selalu ya...

Mau masak apa hari ini kokiers? sudah punya list menu hari ini atau masih bingung masak apa, tenang ResepMasakGampang.com akan memberi solusi atas kegalauan kokiers.. hehehe. Kali ini kita akan sharing menu tanpa goreng-goreng yaa kokiers.. demi menjaga kesehatan leher di masa pandemi Covid-19 ini... dan demi diet mimin.. 😂 Nah... Resep ikan yang akan kita share kali ini adalah... taraaaa... Resep Ikan Bumbu Kuning tanpa santan.

cara masak ikan bumbu kuning resepmasakgampang.com

Ikan yang akan kita gunakan kali ini adalah ikan sarden/ ikan gaben ya kokiers...

Manfaat Ikan Sarden / Ikan Gaben:

Nah... seperti biasa kita lihat dulu apa manfaat dari bahan utama kita kali ini. Manfaat Ikan Sarden diantaranya karena mengandung asam lemak yang baik bagi tubuh, ia juga jelas sebagai sumber protein yang sehat, baik untuk tulang, baik untuk kita yang sedang diet juga, dan membantu mencegah penuaan dini. 😍Bikin awet muda... 😘

Resep ini untuk 4 porsi.

Siapkan Alat:

  1. Kompor
  2. Wajan
  3. Spatula
  4. Talenan
  5. Pisau

Bahan Ikan bumbu kuning:

  1. Ikan gaben 1/2 kg (Rp 9000)
  2. Tomat 2 buah (Rp 1000)
  3. Cabe rawit 10 buah (Rp 1500)
  4. Bawang putih 6 buah (Rp 1000)
  5. Bawang merah 5 buah (Rp 1000)
  6. Kunyit 1 ruas (Rp 500)
  7. Jahe 1 ruas (Rp 500)
  8. Lada 1/4 bungkus (Rp 250)
  9. Minyak goreng 1 sdm
  10. Garam 1,5 sdt
  11. Penyedap rasa sesuai selera.

Cara Masak Ikan Bumbu Kuning:

  1. Siang ikan dan cuci bersih, kemudian beri perasan jeruk untuk mengurangi bau amis.
  2. Haluskan bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, dan lada. 
  3. Tumis bumbu menggunakan minyak sayur sedikit saja (1 sdm), hingga tercium aroma harum lalu masukan ikan dan tambahkan air sesuai selera.
  4. Masukan irisan tomat, cabe utuh, garam 1,5 sdt, penyedap rasa sesuai selera, lalu ditutup. 
  5. Masak sampai ikannya benar-benar matang ya...(kurang lebih selama 20 menit).
  6. dan.... Taraaaaaa.... 
  7. Ikan bumbu Kuning, siap dinikmati bersama nasi panas. 😍😋

Nah, itulah Resep Masakan Ikan Bumbu Kuning ala Resep Masak Gampang, masaknya super simple dan tentunya sehat. Selamat mencoba ya kokiers, selalu jaga kebersihan dan  nutrisi keluarga tercinta yaa... 
Related Posts

Related Posts

Posting Komentar